Home / Pekanbaru / Dukung Persib, SNR dan Viking Riau Gelar Nobar

Dukung Persib, SNR dan Viking Riau Gelar Nobar

WARTAOKE.NET, PEKANBARU- Sunda Ngacapruk (SNR) Nonton bareng (Nobar) Pertandingan sepak bola Persatuan sepakbola Indonesia Bandung lawan Madura. Acara nobar dilaksanakan di Abege Cafe & Pool jalan Arifin Ahmad Pekanbaru. Minggu (13/03/2022)

Pertandingan sepak bola antara Persib dengan Madura membuat animo warga Sunda diperantauan salah satunya SNR mendukung Persib dengan cara nobar atau nonton bareng pun menjadi wajib hukumnya, seperti yang digelar oleh SNR.

Penasehat SNR AKBP Dr Wawan SH.MH, Kapten Hardayat, Ketua SNR Iman Hardiman Wakil ketua Ganjar dan pengurus lainnya serta Viking Riau tampak bersemangat. Sebuah layar lebar terpampang di arena nobar Abege Cafe & Pool Beragam makanan dan minuman seperti nasi goreng, sup, mie rebus, jus, teh, kopi serta minuman lainnya.juga sudah disiapkan untuk menemani keseruan nobar tersebut.

Keletihan atau kelelahan setelah acara ulang tahun SNR ditaman wisata alam mayang tidak meyurutkan semangat para pengurus untuk mendukung Persib.

Sorak sorai dan tepuk tangan pun pecah ketika pemain Persib melakukan serangan kegawang pemain Madura

Sebaliknya, helaan nafas panjang dan kekesalan pun juga berkali-kali terlihat, ketika gelombang serangan Tim Madura yang berbalik menyerang gawang Persib.

Pada akhirnya, kegembiraan pun pecah ketika tim Persib berhasil melakukan serangan serangannya, Rasa suka dan gembira pun terpancar jelas dari raut muka para pengurus SNR dan Viking Riau

Persib pun unggul 3-2 , makanan dan minuman juga sudah habis. Namun demikian topik obrolan berlanjut masih seputar sepak bola, setelah obrolan selesai semua membubarkan diri ditutup sesi foto bersama. ***