Wartaoke.net, Jakarta- Polres Metro Jakarta Barat menangkap seorang fotografer bernama Jerry Aurum alias JAW terkait kasus narkoba.
Jerry merupakan mantan suami penyanyi Denada. Keduanya menikah pada 2012 dan bercerai pada 2015,
Kabar penangkapan tersebut dibenarkan oleh Kasat Narkoba Polres Metro Jakbar, AKBP Erick Frendriz.
“Kami dari Satnarkoba membenarkan penangkapan tersebut,” kata Erick saat dikonfirmasi, Selasa (25/6/2019).
Sementara itu, Kanit I Satnarkoba Polres Metro Jakarta Barat, AKP Arif Oktora mengatakan polisi mengamankan sejumlah ekstasi, satu paket ganja dan tembakau gorila sebagai barang bukti.
“Beberapa ekstasi, sepaket ganja dan gorila,” kata Arif saat dikonfirmasi, Selasa (25/6).
Arif mengungkapkan penangkapan terhadap Jerry dilakukan di rumahnya yang berlokasi di wilayah Cirende, Tangerang Selatan. Jerry ditangkap pada Rabu (19/6) lalu. Saat penangkapan Jerry tengah sendirian.
Arif menyebut sampai saat ini pihaknya masih menyelidiki asal barang haram yang dimiliki oleh Jerry. Termasuk, siapa pemasok barang narkoba tersebut. “Belum (tahu siapa yang menjual), masih dilidik,” ujar Arif. (Lis)